Apa Bedanya Marmer, Granit dan Keramik? Yang mana yang Lebih Bagus?
Saat memilih material untuk konstruksi atau renovasi, umumnya marmer, granit, dan keramik adalah tiga pilihan utama yang sering dipertimbangkan. Masing-masing material ini memiliki kelebihan dan kekurangan tergantung pada kebutuhan, anggaran, dan lokasi pemasangan proyek Anda. Artikel ini akan membahas perbedaan utama antara ketiga bahan ini serta memberikan contoh use case yang cocok dengan material tersebut.

1. Karakteristik dan Komposisi
- Marmer adalah batu alam yang terbentuk dari batu kapur yang mengalami proses metamorfosis. Melalui proses itu, marmer memiliki pola unik dengan urat-urat alami yang memberikan kesan mewah, elegan serta variasi yang luas.
- Granit adalah batu alam yang terbentuk dari pendinginan magma di dalam bumi. Material ini lebih keras dan tahan gores dibandingkan marmer dengan variasi warna yang lebih dinamis.
- Keramik adalah bahan buatan manusia yang terdiri dari tanah liat yang dibakar pada suhu tinggi. Karena sifatnya buatan, keramik memiliki pilihan desain paling luas, termasuk motif yang menyerupai marmer dan granit.
2. Ketahanan dan Daya Tahan
- Marmer lebih lunak dan lebih mudah tergores dibandingkan granit. Marmer juga memiliki pori-pori yang lebih besar sehingga lebih rentan terhadap noda jika tidak dirawat dengan baik.
- Granit sangat tahan terhadap goresan dan panas. Selain itu, granit memiliki pori-pori yang relatif kecil sehingga lebih tahan lembab dan noda, menjadikannya pilihan ideal untuk area dengan lalu lintas tinggi.
- Keramik tahan terhadap goresan dan noda, tetapi lebih rapuh dan dapat pecah jika terkena benturan keras.
3. Perawatan dan Keawetan
- Marmer memerlukan perawatan khusus seperti penyegelan berkala untuk mencegah noda dan kerusakan akibat zat asam.
- Granit lebih mudah dirawat dibandingkan marmer dan hanya memerlukan pembersihan rutin tanpa perawatan khusus.
- Keramik sangat mudah dirawat, cukup dengan pembersihan sederhana menggunakan air dan sabun.
4. Estetika dan Variasi Warna
- Marmer memiliki pola urat yang unik dan memberikan tampilan klasik serta mewah.
- Granit memiliki variasi warna dan pola yang lebih bervariasi, memberikan tampilan lebih alami dan bertekstur.
- Keramik hadir dalam berbagai pilihan desain dan warna, termasuk motif yang meniru tampilan marmer dan granit dengan harga lebih terjangkau.
5. Rekomendasi Berdasarkan Penggunaan
- Marmer cocok untuk area yang mengutamakan estetika dan kemewahan seperti dinding dekoratif ruang tamu, lantai foyer, meja rias, serta countertop kamar mandi. Namun, marmer kurang cocok untuk area yang sering terkena air dan bahan kimia seperti meja dapur karena mudah menyerap cairan dan rentan terhadap noda.
- Granit adalah pilihan ideal untuk area dengan aktivitas tinggi seperti lanta, meja dapur, serta kamar mandi karena ketahanannya terhadap goresan, panas, dan kelembapan. Granit juga bisa digunakan untuk area luar ruangan seperti teras dan taman karena sifatnya yang kuat dan tahan terhadap perubahan cuaca.
- Keramik paling cocok untuk area yang membutuhkan biaya lebih terjangkau dan mudah dalam perawatan, seperti lantai, backsplash dapur, dan dinding kamar mandi. Keramik juga menjadi pilihan tepat untuk ruangan dengan kelembaban tinggi karena sifatnya yang tahan air dan tidak mudah rusak oleh bahan kimia pembersih.
- Anda juga bisa pelajari lebih dalam tentang kelebihan marmer dan granit di artikel Apa Saja Kelebihan Marmer dan Granit serta kelemahan keduanya di artikel Beberapa Kekurangan Marmer dan Granit ini.
Pemilihan antara marmer, granit, dan keramik tergantung pada kebutuhan dan preferensi proyek Anda. Jika untuk area tersebut, Anda menginginkan kemewahan dan keunikan, marmer adalah pilihan terbaik. Jika memprioritaskan daya tahan dan ketahanan terhadap goresan serta panas untuk area yang ramai seperti ruang tamu, maka granit lebih unggul. Sedangkan jika mencari solusi ekonomis dengan banyak variasi desain, keramik adalah pilihan yang paling praktis.
Tentunya masing-masing material ini masih dimodifikasi kembali saat finishing agar lebih sesuai dengan keperluan Anda. Contohnya, granit dapat dilakukan finishing Flamed sehingga memiliki tekstur yang kasar, sehingga cocok untuk lantai kamar mandi agar tidak licin. Selain itu, sesuaikan juga pilihan Anda dengan anggaran agar mendapatkan hasil terbaik untuk proyek konstruksi atau renovasi Anda. Anda bisa pelajari cara memperkirakan harga granit di artikel Berapa Harga Granit yang Wajar ini.
Sudah tau mau pakai marmer, granit atau keramik untuk proyek Anda? Anda bisa temukan marmer dan granit terbaik di galeri marmer dan galeri granit Immortal, pilihan Anda bisa Anda beli di toko marmer dan toko granit Immortal dengan pilihan material yang luas baik dari sumber lokal maupun impor. Tidak hanya itu, Immortal juga menyediakan jasa potong & finishing sampai dengan jasa pemasangan material tersebut. Klik tombol dibawah ini untuk konsultasi proyek Anda dengan tim Immortal sekarang!
